Cute Onion Club - Onion Head

Connect with Us

Rabu, 19 Februari 2014

Penentuan Ca dan Mg secara Kromatografi



PENENTUAN KADAR ION KALSIUM DAN MAGENESIUM
MENGGUNAKAN KROMATOGRAFI PENUKAR ION

PRINSIP:
Ion bermuatan positif (kation) dan ion bermuatan negatif (anion) dapat dipisahkan menggunakan kromatografi penukar ion berdasarkan perbedaan massa molekul dan kekuatan ionnya. Ion-ion yang memiliki berat molekul kecil dan kekuatan ion lemah akan lebih singkat tertahan dalam resin penukar ion, sebaliknya ion-ion yang memiliki berat molekul besar dan kekuatan ionnya juga besar akan lebih lama tertahan dalam resin penukar ion. Hal tersebut menyebabkan ion-ion memiliki waktu retensi (retention time) yang spesifik pada saat dilewatkan dalam kolom yang berisi resin penukar ion. Dengan detektor konduktivitas, ion-ion tersebut akan menghasilkan kromatogram yang dapat dikuantisasi luas areanya.

CARA KERJA:
1.      Penentuan Waktu Retensi ion Ca2+ dan Mg2+
-          Dari larutan standar 100 ppm, buat masing-masing 5 ppm larutan ion Ca2+ dan Mg2+
-          Ambil 25 µL menggunakan siring mikro
-          Injek ke dalam kromatografi penukar ion
-          Tentukan waktu retensinya
2.      Pembuatan deret larutan standar Ca2+ dan Mg2+
Deret larutan standar Ca2+ yang dibuat adalah 6, 10, 15, 20, dan 25 ppm dari larutan standar sulfat 100 ppm di dalam labu takar 50 mL
Konsentrasi Larutan (ppm)
Banyaknya Larutan Std 100 ppm yang dipipet (mL)
6
3
10
5
18
9
20
10
25
12,5




 Deret larutan standar Mg2+ yang dibuat adalah 2, 4, 6, 10, dan 12 ppm dari larutan standar sulfat 100 ppm di dalam labu takar 50 mL
Konsentrasi Larutan (ppm)
Banyaknya Larutan Std 100 ppm yang dipipet (mL)
2
1
4
2
6
3
10
5
12
6

-          Ambil 25 µL menggunakan siring mikro
-          Injek ke dalam kromatografi penukar ion
-          Catat luas areanya

3.      Penentuan Kadar Ca2+ dan Mg2+ dalam Contoh Uji
-          Siapkan contoh uji
-          Ambil 25 µL menggunakan siring mikro
-          Injek ke dalam kromatografi penukar ion
-          Catat luas areanya

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More